Akan Gelar Kejuaraan Pencak Silat se-Kalbar

Teks foto
PARA JUARA : Para juara pada Kejuaraan Pencak Silat Sekda Cup II.

KETAPANG, MENITNEWS.id – Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, berencana akan menyelenggarakan Kejuaraan pencak silat se-Kalimantan Barat tahun 2024. Hal ini diungkapkan Alex usai sukse menggelar Kejuaraan Pencak Silat Sekda Cup II tahun 2023. Kejuaraan yang berlangsung di Lapang Pelti Ketapang ditutup secara resmi, Rabu (20/12).

“Kita akan mengundang seluruh pendekar se-Kalimantan Barat. Jadi, saya minta ini agar dipersiapkan. Kejuaraan sebagai langkah awal kita mewujudkan Ketapang sebagai barometer pencak silat,” ujar Alex.

Oleh karena itu, dia berharap agar para pendekar di Ketapang berlatih secara serius supaya bisa tampil meraih prestasi terbaik, sehingga bisa mengharumkan nama Kabupaten Ketapang.

Selain itu, dia juga menyampaikan bahwa tahun depan Pemerintah Kabupaten Ketapang akan memulai pembangunan Gedung Olahraga (GOR) indoor untuk menampung seluruh kegiatan-kegiatan seni budaya maupun olahraga.

“Saya juga masih menunggu laporan dari Ketua IPSI, sesuai dengan keinginan kita untuk membangun padepokan pencak silat di Kabupaten Ketapang. Kalau ini bisa kita wujudkan, maka baru Kabupaten Ketapang yang punya padepokan silat di Kalimantan Barat,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait