KETAPANG, MENITNEWS.id – Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum, Heronimus Tanam, menghadiri dan membuka musyawarah cabang Persekutuan Gereja-Gereja Pantekosta Indonesia (PGPI) Kabupaten Ketapang di salah satu hotel di Kota Ketapang, Selasa (28/3).
Acara tersebut dihadiri unsur Forkopimda Ketapang, Ketua PGPI Provinsi Kalbar, Ketua PGPI Ketapang, Ketua PKUB Ketapang, DAD Ketapang, Bimas Kristen Ketapang, perwakilan GPSDI, Perwakilan GPDI dan Perwakilan GBI.
Heronimus Tanam sangat mengapresiasi panitia pelaksana yang telah berupaya semaksimal mungkin, sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Dia berharap, kegiatan tersebut bisa menghasilkan nilai positif dalam mendukung pembangunan di Kabupaten Ketapang.
“Kabupaten Ketapang merupakan daerah yang heterogen, multi suku, ras, budaya dan agama. Semua memiliki kedudukan dan hak yang sama, serta mampu menyatu dalam rasa toleransi tinggi sebagai masyarakat yang terbalut dalam Bhinneka Tunggal Ika,” paparnya.
Dia menjelaskan, nilai luhur, gotong royong, ramah tamah serta nilai kejujuran sudah tertanam sejak dulu. Nilai-nilai tersebut memberikan energi yang baik bagi semua umat beragama, sehingga dapat membawa dampak yang positif kepada pemerintah dan masyarakat, terlebih untuk menjaga kebersamaan, keberagaman dan kerukunan.
Tanam mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat, termasuk umat Kristiani, untuk bersama-sama menjaga dan merawat kerukunan di Kabupaten yang sudah berlangsung sejak dahulu kala.
“Pemerintah akan selalu hadir, terutama menyangkut masalah keagamaan. Maka dari itu, mari secara bersama-sama saling bergandengan tangan memujudkan Ketapang yang maju menuju masyarakat yang sejahtera,” ajaknya. (*)