KETAPANG, MENITNEWS.id – Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang memberikan piagam penghargaan kepada Aliansi Jurnalis Ketapang (AJK) sebagai wujud apresiasi dalam bermitra untuk penyebaluasan informasi pembangunan di Kabupaten Ketapang. Penghargaan tersebut diberikan diberikan langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, usai membuka sekaligus menjadi narasumber dalam dialog publik yang dilaksanakan AJK di salah satu hotel di Kota Ketapang, Senin (17/7). Piagam diterima Ketua AJK, Theo Bernadhi, didampingi Sekretaris AJK, Abdul Salim. Alex selamat atas terselenggaranya dialog publik yang juga dirangkai dengan musyawarah pengurus ke-1 AJK. Dia mengaku senang dengan tema yang…
Selanjutnya ...Kategori: Berita Daerah
Sekda Apresiasi Pelaksanaan GAD IX di Nanga Tayap
KETAPANG, MENITNEWS.id – Gawai Adat Dayak (GAD) Kabupaten Ketapang IX, resmi ditutup pada Sabtu (15/7) malam. GAD yang digelar di Kecamatan Nanga Tayap itu secara resmi ditutup oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyoz Alex yang juga bergelar Patih Jaga Pati Laman Sembilan Domong Sepuluh Kerajaan Hulu Aik mengungkapkan rasa syukur atas suksesnya pelaksanaan GAD Ketapang IX di Nanga Tayap. “Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Ketapang, saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada masyarakat Nanga Tayap yang telah bersusah-payah melaksanakan GAD IX,” ucapnya. Dia menjelaskan, suksesnya pelaksanaan GAD IX di…
Selanjutnya ...Tanam Resmikan 3 Gereja Katolik
KETAPANG, MENITNEWS.id – Asisten III Sekda Ketapang, Heronimus Tanam, meresmikan tiga gereja Katolik di Kecamatan Air Upas dan Manis Mata. Tiga gereja yang diresmikan ini merupakan Gereja Stasi di wilayah Paroki Maria Ratu Pecinta Damai Air Upas. Tiga gereja yang diresmikan yaitu Gereja Santo Petrus Bukit Desa Harapan Baru, Gereja Santo Stefanus Perendaman dan Gereja Santo Blasius Agung Air Dekakah Kecamatan Manis Mata. Tanam mengatakan, pemerintah memberikan apresiasi kepada pastor, pantia pembangunan serta umat Katolik Stasi Bukit karena telah bekerja sama dengan baik sehingga pembangunan gedung gereja dapat dilaksanakan sesuai…
Selanjutnya ...Sekda Resmikan Dua Gereja di Kendawangan
KETAPANG, MENITNEWS.id – Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, meresmikan Gereja Stasi Santo Ambrosius Sukaria, Paroki Santo Stefanus Kendawangan, Jumat (14/7). Acara peresmian ini juga dihadiri Uskup Keuskupan Ketapang, Mgr. Pius Riana Prapdi. Peresmian gereja ditandai dengan pengguntingan pita olek Sekda dan Uskup Ketapang yang dilanjutkan pembukaan kunci gereja. Acara kemudian dilanjutkan dengan misa pemberkatan gereja yang dipimpin langsung oleh Uskup Ketapang didampingi sembilan orang imam Keuskupan Ketapang. Alex mengaku bahagia karena impian umat Stasi Anbrosius untuk memiliki gereja yang representatif sudah terwujud. “Pembangunan Gereja Stasi Ambrosius ini berawal dari…
Selanjutnya ...PT Nova Anugerah Ambil Kebun PT Arrtu Plantation
KETAPANG, MENITNEWS.id – Bupati Ketapang, Martin Rantan, meminta agar PT Nova Anugerah Abadi untuk benar-benar fokus dalam menjalankan bisnis perkebunan. Selain itu, anak perusahaan Nova Plantation itu juga diharapkan bisa bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Ketapang dalam meningkatkan perekonomian Ketapang. “Saya berharap PT Nova Anugerah Abadi bisa bekerja dengan baik. Perusahaan ini juga harus benar-benar fokus di bidang perkebunan,” ungkap Martin saat menghadiri ekspose PT Nova Anugerah Abadi di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang, Jumat (14/7). “Di samping memulihkan perkebunan, Nova Plantation juga akan membentuk pabrik refinery. Saya juga…
Selanjutnya ...Martin Apresiasi Kepemimpinan Laba
KETAPANG, MENITNEWS.id – Bupati Ketapang, Martin Rantan, mengucapkan terima kasih kepada AKBP Laba Meliala atas kerja samanya selama menjabat Kapolres Ketapang. Martin juga mengucapkan selamat datang di Kegapang kepada AKBP Tommy Ferdian. Hal tersebut diungkapkan Martin saat acara malam kenal pamit Kapolres Ketapang, Rabu (12/7) malam. AKBP Laba Meliala menjabat sebagai Kapolres Ketapang sejak Januari 2023. Saat ini, Laba menempati posisi baru sebagai Wadirreskrimsus Polda Kalbar. Sementara AKBP Tommy Ferdian, menjabat sebagai Kapolres Sintang sebelum akhirnya menjabat sebagai Kapolres Ketapang. Tommy juga merupakan putra asli Ketapang. Martin mengatakan, selama menjabat…
Selanjutnya ...Martin Lepas Dua Paskibraka asal Ketapang
KETAPANG, MENITNEWS.id – Bupati Ketapang, Martin Rantan, melepas dua siswi SMA Kabupaten Ketapang yang terpilih sebagai Paskibraka Tingkat Nasional dan Tingkat Provinsi Kalimantan Barat, Rabu (12/7). Theresia, siswi SMA PL Santo Yohanes Ketapang terpilih sebagai Paskibraka tingkat nasional. Sementara Jihan dari SMAN 3 Ketapang terpilih sebagai Paskibraka tingkat provinsi “Saya melepas Tere dan Jihan sebagai perwakilan Paskibra baik di tingkat provinsi maupun ditingkat nasional. Keduanya adalah putra-putri terbaik dan membawa nama Ketapang ke tingkat provinsi dan nasional,” kata Martin usai melepas keduanya di Pendopo Bupati Ketapang. Sebelum mengikuti seleksi Paskibraka…
Selanjutnya ...Tommy Ferdian Jabat Kapolres Ketapang
KETAPANG, MENITNEWS.id – Kedatangan AKBP Tommy Ferdian disambut dengan tradisi pedang pora di halaman Mapolres Ketapang, Rabu (12/7). AKBP Tommy Ferdian resmi menjabat sebagai Kapolres Ketapang menggantikan AKBP Laba Meliala yang mendapat jabatan baru sebagai Wadirreskrimsus Polda Kalbar. Kedatangan Tommy bersama istri disambut langsung Laba beserta Istri, serta jajaran pejabat utama, pengurus Bhayangkari dan Kapolsek jajaran Polres Ketapang. “Saya ucapkan selamat datang kepada Bapak Kapolres Ketapang, AKBP Tommy Ferdian di wilayah Polres Ketapang,” ucap Laba. Selain itu, dalam kesempatan itu Laba secara pribadi dan kedinasan mengucapkan terima kasih serta mohon…
Selanjutnya ...Pembangunan Rumah Adat Dayak Nanga Tayap Dimulai
KETAPANG, MENITNEWS.id – Pembangunan rumah adar Dayak di Kecamatan Nanga Tayap secara resmi dimulai. Dimulainya pembangunan tersebut ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, Senin (10/7) lalu. Rumah Adat Dayak Kecamatan Nanga Tayap tersebut diberi nama Rumah Adat Kayong. Rumah adat ini tercatat letak di Desa Tajok Kayong, sekitar 6 kilometer jaraknya dari ibukota Kecamatan Nanga Tayap. Peletakan batu pertama Rumah Adat Kayong diawali terlebih dahulu dengan ritual peletakan batu pertama yang dipimpin oleh Asmara (seorang dukun kampung), Diman (Dukun Duwate), Kotoi (Dukun Pembayun) dan…
Selanjutnya ...Sekda Buka GAD Ketapang 2023 di Nanga Tayap
KETAPANG, MENITNEWS.id – Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, membuka Gawai Adat Dayak (GAD) Kabupaten Ketapang 2023, Senin (10/7). Kegiatan tersebut dipusatkan di Lapangan Sepakbola Nanga Tayap. Acara dibuka secara resmi dengan cara memancung buluh muda oleh Cornelius Kimha, Ketua Umum DAD Provinsi Kalbar 2023-2028. Atas nama Pemerintah Kabupaten Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo, mengapresiasi pelaksanaan Gawai Adat Dayak Ketapang 2023 di Nanga Tayap. “Semoga seluruh rangkaian acara Gawai Adat Dayak Ketapang 2023 di Nanga Tayap ini dapat berlangsung lancar dan sukses sampai acara penutupan 15 Juli mendatang,” ucap Alex.…
Selanjutnya ...