Cegah Penyebaran Covid-19, Managemen Hotel Borneo Lakukan Penyemprotan Disinfektan

KETAPANG, MENITNEWS.id – Demi mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Ketapang, berbagai pihak melakukan upaya pencegahan tak hanya Pemerintah Daerah, pihak swasta juga turut melakukannya, satu diantaranya Hotel Borneo Emerald yang melakukan penyemprotan Disinfektan kesemua area hotel.

Direktur Operasional Hotel Borneo Emerald, Ivan Putrawijaya mengaku penyemprotan Disinfektan yang dilakukan pihaknya sebagai upaya konkret dalam mendukung Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melakukan pencegahan penyebaran Covid-19 di Ketapang.

“Penyemprotan Disinfektan akan rutin kita lakukan, sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di Ketapang khsusunya di area hotel,” katanya, Jum’at (20/3/2020).

Ivan menjelaskan, penyemprotan Disinfektan sudah dilakukan pihaknya sejak Kamis (19/3/2020) dan akan terus rutin dilakukan diseluruh area hotel.

“Semua area kita lakukan penyemprotan termasuk didalam kamar, tempat fitnes hingga tempat-tempat santai di hotel, dan ini kita lakukan setiap hari,” akunya.

Menurut Ivan, langkah ini dilakukan untuk menjaga kenyamanan dan keamanan para tamu yang berkunjung di tempatnya baik tamu dari luar Ketapang maupun dalam Ketapang sendiri.

“Ini sebagai upaya kami memberikan rasa aman bagi para tamu agar tidak panik terhadap Covid-19 meskipun kita semua harus selalu waspada dengan selalu berprilaku hidup sehat,” tutupnya. (Ji)

Berita Terkait