HIPMI Ketapang Gelar Pelatihan Bisnis Class Millenial

Panitia Pelatihan Millenial Busines Class Foto Bersama Peserta Pelatihan Usai Kegiatan, Kamis (12/3/2020).

KETAPANG, MENITNEWS.id – Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Ketapang menggelar pelatihan Millenial Business Class dengan tema “Transformasi Pemasaran Digitalisasi Bisnis”, Kamis (12/3/2020). Kegiatan ini diharapkan dapat mememotivasi para pengusaha muda dalam hal melakukan inovasi dalam dunia usaha.

Ketua Bidang Infrastruktur dan Properti HIPMI Ketapang sekaligus Ketua Panitia Kegiatan semintar Citra Eka Sandi mengatakan kegiatan Hipmi Bisnis Clas diikuti berbagai kalangan mulai dari kaum milenial, mahasiswa, hingga masyarakat umum.

“Dalam kegiatan kita memberikan materi soal informasi pemasaran atau digitalisasi bisnis,” katanya.

Eka melanjutkan, saat ini Ketapang sendiri dalam dunia usaha masih ketinggalan terlebih jika dibandingkan dengan usaha-usaha diwilayah nasional lainnya, untuk itu dengan adanya pelatihan diharapkan dapat menambah wawasan dan motovasi bagi para pelaku usaha muda dalam mengembangkan usahanya.

“Pengusaha pemula maupun sudah berkembang diharapkan dapat semakin mudah dalam proses marketingnya yang sebelumnya bersifat konvensional bisa beralih menggunakan teknologi sesuai perkembangan yang ada, dengan kegiatan diharapkan pelaku usaha dapat menjangkau seluruh dunia kedepannya,” tuturnya.

Eka menambahkan, kegiatan ini kedepan akan terus berlanjut dengan materi-materi lainnya dan pembicara baik lokal maupun nasional.

“Kedepan akan kita laksanakan lagi, harapan melalui kegiatan dapat merangsang pelaku-pelaku usaha untuk mengembangkan usahanya dan bersaing terlebih saat pasar bebas jasa semakin terbuka sehingga pelaku usaha harus dapat menyesuaikan dan bersaing dengan pelaku usaha dari luar termasuk mancanegara,” harapnya.

Sementara itu, sebelum menutup kegiatan pelatihan tersebut, Ketua Umum HIPMI Ketapang, Sudirman Talib berharap kegiatan yang dihelar pihaknya dapat memberikan manfaat bagi masyarakat khususnya pelaku usaha muda yang ada di Ketapang.

“Dan berharap dapat menjadi daya tarik pelku usaha untuk dapat bergabung dengan HIPMI Ketapang,” tutupnya. (Ji)

Berita Terkait