Galakkan Lagi Semangat Gotong Royong

KETAPANG, MENITNEWS.id – Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menggalakkan kembali semangat gotong royong dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia. Bahkan, Alex mengajak secara serentak bersama seluruh ASN serta seluruh jajaran Pemkab Ketapang dari tingkat OPD, kecamatan, kelurahan hingga desa, untuk menggalakkan gotong royong. Arahan ini disampaikan Alex saat memimpin apel pagi di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Ketapang di halaman Kantor Bupati Ketapang, Senin (25/7). Apel tersebut diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan Setda Ketapang. “Saya mohon…

Selanjutnya ...

Sekda; Billiard Tidak Identik dengan Narkoba dan Perjudian

KETAPANG, MENITNEWS.id – Open Turnamen Billiard tahun 2022 se-Kabupaten Ketapang, berakhir. Turnamen tersebut secara resmi ditutup oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, Minggu (24/7). Atlet asal Ketapang, Jahili, berhasil meraih juara II. Sementara juara I diraih peserta dari Pontianak, Sunly. Sekda Ketapang, Alexander Wilyo, mengapresiasi dan memberikan penghargaan atas terselenggaranya open turnamen tersebut. “Dalam momen turnamen ini kita juga bisa sampaikan kepada masyarakat luas bahwa olahraga billiard ini tidak indentik dengan narkoba ataupun perjudian,” kata Alex. Selain itu, menurut Alex bahwa olahraga billiard tidak hanya membutuhkan keahlian, tetapi juga…

Selanjutnya ...

Farhan Janjikan Piala untuk Lomba Kato Racing

KETAPANG, MENITNEWS.id – Wakil bupati Ketapang, Farhan, membuka secara resmi perlombaan kato racing Desa Penjawaan, Jumat (22/7). Lomba yang digelar di Dusun Kuala Laor, Desa Penjawaan, Kecamatan Sandai tersebut diikuti peserta dari sejumlah daerah di Kecamatan Sandai. Dalam kesempatan itu, Fahan, mengatakan lomba kato tersebut merupakan lomba tradisional yang harus terus dilestarikan. Sehingga lomba kato tersebut tidak hilang tergerus zaman. Bahkan, Farhan, mengaku akan bersedia menyediakan piala untuk para juaranya. “Kita tahu teknologi menjadi tantangan kita saat ini. Jadi untuk menghindari persoalan tersebut buatlah kegiatan positif di desa kita ini…

Selanjutnya ...

Farhan; Sepakbola Ajang Silaturrahmi

KETAPANG, MENITNEWS.id – Wakil Bupati Ketapang, Farhan, menghadiri penutupan turnamen sepakbola persahabatan tahun 2022 Dusun Muara Kayong, Kecamatan Nanga Tayap, Selasa (19/7). Turnamen yang digelar di Lapangan Sepakbola Glora PSMK Dusun Muara Kayong, Desa Sungai Kelik, Kecamatan Nanga Tayap diikuti sejumlah tim dari desa tersebut. Farhan mengatakan, sepakbola merupakan olahraga yang banyak digemari oleh masyarakat. Tidak hanya laki-laki dan kalangan muda saja, sepakbola sudah banyak digemari oleh kaum hawa dan orang tua. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Ketapang mendukung setiap turnamen olahraga, termasuk sepakbola. “Pemerintah Kabupaten Ketapang menyambut baik dan…

Selanjutnya ...

Tingkatkan Etika Profesi untuk Hindari Permasalahan Hukum

KETAPANG, MENITNEWS.id – Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, menghadiri acara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Ketapang ke-71 tahun 2022, Sabtu (16/7). Diharapkan, bidan dapat memberikan pelayanan yang optimal dalam pelayanan kesehatan, khususnya untuk para ibu yang hendak melahirkan. Alex mengatakan, untuk diketahui bersama bahwa tugas bidan sebagai garda depan memiliki posisi strategis untuk memberikan pelayanan kesehatan yang bersifat holistik komprehensif, yaitu yang berkesinambungan, terpadu dan paripurna, mencakup upaya promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif dalam upaya mencapai terwujudnya derajat kesehatan ibu dan anak yang optimal.…

Selanjutnya ...

Ketapang Ukir Prestasi di Popda dan Fornas

KETAPANG, MENITNEWS.id – Kontingen atlet Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kalimantan Barat dan Atlet Festival Olahraga Masyarakat Nasional (Fornas) tahun 2022 tiba di Ketapang, Rabu (13/7). Pada dua ajang ini, Kabupaten Ketapang berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan. Kedatangan kontingen atlet Ketapang disambut langsung oleh Bupati Ketapang, Martin Rantan, di Pendopo Bupati Ketapang. Kontingen Ketapang berhasil membawa pulang dua medali emas, tiga medali perak, dan lima medali perunggu dalam ajang Popda. Dengan perolehan ini menempatkan Kabupaten Ketapang pada peringkat ketiga se-Kalimantan Barat. Kemudian dalam ajang Fornas yang diadakan di Palembang Sumatra…

Selanjutnya ...

Putra Buana Juarai Bola Voli Kapolres Cup 2022

KETAPANG, MENITNEWS.id – Turnamen bola voli Kapolres Ketapang Cup 2022, resmi ditutup. Turnamen yang digelar di lapangan voli Polres Ketapang di Jalan Matan, Kelurahan Mulia Baru, Kecamatan Delta Pawan, secara resmi ditutup oleh Bupati Ketapang, Martin Rantan, Minggu (3/7) malam. Acara penutupan tersebut juga dihadiri Forkopimda Ketapang. Di antaranya Wakil Bupati Ketapang, Farhan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo, Ketua DPRD Ketapang, M Febriadi, Kapolres Ketapang, AKBP Yani Permana, Dandim 1203 Ketapang, Letkol Inf Alim Mustofa, dan sejumlah pejabat lainnya. Pada partai final, tim voli Putra Buana berhasil mengandaskan perlawanan tim SVC…

Selanjutnya ...

Edy; Gotong Rotong Jaga Kesehatan

KETAPANG, MENITNEWS.id – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Ketapang melaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis dalam rangka memperingati Hari Bhakti Dokter Indonesia ke-114. Selain pemeriksaan kesehatan, IDI Cabang Ketapang juga menggelar senam sehat di halaman Kantor Bupati Ketapang, Minggu (26/6). Kegiatan tersebut dibuka oleh Asisten I Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Edy Radiansyah, dan diikuti oleh dokter dan masyarakat Kota Ketapang. Acara ini merupakan rangkaian kegiatan yang di selenggarakan IDI Cabang Ketapang yang betemakan “IDI reborn, berbakti untuk negeri, mengabdi untuk rakyat”. Asisten I Setda Ketapang, Edy Radiansyah, menyambut baik kegiatan tersebut.…

Selanjutnya ...

50 Tim Ikuti Turnamen Bola Voli Kapolres

KETAPANG, MENITNEWS.id – Kejuaran bola voli Kapolres Ketapang tahun 2022 resmi dimulai. Turnamen dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Bhayangkara tersebut dibuka oleh Bupati Ketapang, Martin Rantan, di lapangan Voli Bhayangkara Ketapang, Jumat (24/6). Bupati Ketapang, Martin Rantan, mengapresiasi turnamen tersebut. Setelah vakum akibat pandemi, kejuaraan bola voli Kapolres Ketapang tersebut akhirnya bisa digelar kembali. “Selamat kepada Kapolres Ketapang dan jajarannya yang sudah memprakarsai kegiatan ini yang sempat vakum hampir selama tiga tahun,” kata Martin. Martin berpesan untuk para atlet voli yang bertanding agar senantiasa menjunjung tinggi sportifitas,…

Selanjutnya ...

Jalan Santai Bersama Ribuan Warga Ketapang

KETAPANG, MENITNEWS.id – Ribuan warga Ketapang mengikuti senam dan jalan santai yang digelar Polres Ketapang, Sabtu (25/6). Kegiatan yang digelar di halaman Mapolres Ketapang tersebut diikuti sejumlah pejabat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Ketapang, termasuk Wakil Bupati Ketapang, Farhan, dan Ketua DPRD Ketapang, M Febriadi. Kapolres Ketapang, AKBP Yani Permana, mengatakan kegiatan ini merupakan suatu bentuk wujud nyata Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta menjalin kemitraan Polri dan masyarakat dalam memelihara kamtibmas yang aman dan kondusif. Dalam memeriahkan Hari Bhayangkara ke-76, Polres Ketapang juga mengadakan beberapa kegiatan dan…

Selanjutnya ...