Pemkab Kaji Pengembangan Ekonomi di Kawasan Transmigrasi MHS

Teks foto
BUKA FGD : Wabup Ketapang, Jamhuri Amir, membuka FGD Ekspedisi Patriot 2025 di Kantor Bupati, Senin (1/12).

KETAPANG, MENITNEWS.id – Wakil Bupati, Ketapang Jamhuri Amir, membuka Focus Group Discussion (FGD) Ekspedisi Patriot 2025. Kegiatan ini dalam rangka perkembangan kawasan transmigrasi Matan Hilir Selatan. Acara tersebut berlangsung di Ruang Rapat Bupati Ketapang, Senin (1/12).

Kegiatan ini menunjukkan komitmen bersama untuk meningkatkan perkembangan kawasan transmigrasi yang merupakan salah satu agenda prioritas pemerintah pusat ke daerah. Program ini demi mewujudkan pembangunan kawasan transmigrasi melalui tata kelola pemerintahan yang lebih responsif, transparan, dan akuntabel.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Ketapang, Jamhuri mengucapkan terima kasih kepada tim transmigrasi patriot yang ditugaskan di Ketapang dalam rangka mengkaji untuk kawasan ekonomi transmigrasi pengembangan di Ketapang.

“Forum Group Discussion ini merupakan hasil kajian tim ekspspedisi patriot selama kurang lebih 4 bulan dari Juli 2025 yang harus didiskusikan bersama. Pembangunan dan pengembangan ekonomi transmigrsi di kawasan transmigrasi Matan Hilir Selatan adalah tanggung jawab bersama dan bukan hanya tanggung jawab dinas tenaga kerja dan transmigrasi saja,” kata Jamhuri.

Dia menambahkan, dalam konteks pembangunan dan pengembangan kawasan transmigrasi berbasis kawasan merupakan tanggung jawab bersama agar pembangunan dan pengembangan kawasan yang diamanatkan oleh Presiden RI, Prabowo Subianto melalui Kementerian Tranmsigrasi bisa terwujud.

“Melalui forum ini, saya berharap semua perangkat daerah yang terlibat dan peserta agar mengikuti sungguh-sungguh. Berikan masukan yang terbaik untuk pembangunan dan perkembangan kawasan transmigrasi di Kabupaten Ketapang yang kita cintai ini,” pesannya.

Dia juga berharap hasil dari FGD ini agar semua perangkat daerah berkomitmen dalam rangka pembangunan dan pengembangan kawasan transmigrasi sesuai tupoksinya masing-masing. Selain itu juga menjadikan salah satu program prioritas perangkat daerah agar program tersebut sejalan dengan program di masing-masing kementerian.

Jamhuri juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mempersiapkan kegiatan ini dengan baik. Semoga kegiatan Forum Group Discussion ini memberikan manfaat yang nyata bagi pengembangan kawasan transmigrasi di Ketapang. (*)

Berita Terkait