Bupati Hadiri Halal Bihalal di Sandai

teks foto
HALAL BIHALAL : Bupati Ketapang, Alexander Wilyo, menghadiri Halal Bihalal di Kecamatan Sandai, Minggu (4/5).

KETAPANG, MENITNEWS.id – Bupati Ketapang, Alexander Wilyo, menghadiri Halal Bihalal di Kecamatan Sandai, Minggu (4/5). Pada kunjungannya ke Sandai, Alex juga meninjau Rumah Sakit Pratama Sandai, meninjau pembangunan Masjid Sultan Zainudin di Jalan Pramuka.

Acara ini dihadiri oleh tokoh masyarakat, kepala desa, ketua BPD, anggota DPRD, Ketua MUI Sandai dan unsur Forkopimcam. Acara ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus ungkapan terima kasih kepada masyarakat Sandai atas dukungannya pada Pilkada 27 November 2024.

Alex mengatakan, kemenangan tersebut merupakan hasil dari doa dan dukungan seluruh masyarakat Kabupaten Ketapang, termasuk masyarakat Sandai.

“Saya berkomitmen untuk membangun Ketapang, termasuk Kecamatan Sandai yang saya anggap sebagai kampung halaman sendiri, dengan fokus pada peningkatan infrastruktur dan layanan publik, serta khusus untuk pembangunan Jalan IKK Sandai,” kata Alex.

Dia menjelaskan, program prioritas yang menjadi komitmennya meliputi pembangunan dan perbaikan infrastruktur jalan dan jembatan, penyediaan air bersih, peningkatan layanan telekomunikasi, serta pengembangan sektor pendidikan dan kesehatan.

Dia juga menekankan komitmennya untuk memimpin semua suku dan agama secara adil dan merata. “Saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bergotong royong membangun Sandai dan Ketapang menjadi lebih maju dan lebih sejahtera,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

Leave a Comment