Sanggar Kepatihan dan Finalis Ketapang Borong Piala Nasional Model Wisata Indonesia di Bali

Caption Foto ; Para Finalis Asal Ketapang Berhasil Sabet Piala Pada Event Grand Final Model Wisata Indonesia di Bali.

KETAPANG, MENITNEWS.id – Sanggar Kepatihan Jaga Pati bersama Finalis Kabupaten Ketapang berhasil memborong Piala Nasional di Bali Pada Event Grand Final Model Wisata Indonesia yang diselenggarakan pada tanggal 23 sampai 25 Februari 2024 di Legian, Bali. Kegiatan tersebut diikuti oleh kurang lebih 70 finalis dari 25 Kabupaten/Kota Se-Indonesia.

Sanggar Kepatihan Jaga Pati dan Finalis Kabupaten Ketapang lainnya sukses memborong piala dan berbagai nominasi serta penobatan lainnya. Kabupaten Ketapang juga menjadi Kabupaten dengan perolehan piala terbanyak pada event nasional tersebut.

Pendiri Sanggar Kepatihan Jaga Pati, Alexander Wilyo, S.STP.,M.Si mengucapkan Puji Syukur atas keberhasilan rombongan finalis Kabupaten Ketapang yang telah berhasil membuktikan diri bahwa talenta dari Kabupaten Ketapang juga tidak kalah cemerlang dan mampu bersaing dengan talenta dari kabupaten/kota lainnya se-Indonesia.

“Sungguh pencapaian yang luar biasa, Berdaulat dan Menyala para talenta muda kita yang telah berjuang dan membuat bangga Kabupaten Ketapang Ketapang yang tercinta,” katanya.

Alex berharap ke depan lebih banyak anak-anak muda di Ketapang yang terus mengukir prestasi dalam segala bidang.

Pelatih Modeling Sanggar Kepatihan Jaga Pati, Yohanes Christ, S.S.,M.Sos yang juga merupakan perwakilan Kabupaten Ketapang pada event G20 di Bali Tahun 2022 silam mengucapkan terimakasih atas perjuangan para finalis dari Kabupaten Ketapang yang telah mencurahkan energi, emosi maupun materinya dalam mengikuti ajang ini.

“Tentu saja banyak suka duka yang kami alami dan menjadi pengalaman yang berharga ketika berlaga di Tingkat Nasional. Bertanding di tempat yang jauh dari rumah dan harus berhadapan dengan lawan-lawan dari kota-kota besar lainnya dengan performa dan bakat yang luar biasa yang hampir menciutkan hati kami yang hanya berasal dari sebuah Kabupaten kecil di sudut pulau Kalimantan,” tuturnya.

Namun, diakuinya semangat dan suport para pihak membuat mereka tetap tegap berdiri, tidak goyah dan terus menyala untuk menaklukan panggung di pulau dewata dan memberikan penampilan terbaik kami sehingga Puji Tuhan akhirnya berhasil memborong sejumlah Piala dan Penobatan bahkan menjadi Kabupaten dengan perolehan Piala dan Penobatan terbanyak mengalahkan tuan rumah.

“Tidak hanya berhenti disini kami akan terus berkreasi dan berkompetisi pada ajang-ajang serupa lainnya demi mewujudkan kabupaten ketapang yang Berdaulat dan Menyala, sesuai dengan slogan Sanggar Kepatihan Jaga Pati “Daulat Kreasi Galang Prestasi,” katanya.

Adapun nominasi dan hasil yang diperoleh adalah sebagai berikut Vivian perwakilan resmi Sanggar Kepatihan Jaga Pati meraih Juara 1 Model Wisata Indonesia Kategori Dewasa Putri dan dinobatkan sebagai Icon Model Wisata Indonesia 2024.

Hotijah Putri perwakilan resmi Sanggar Kepatihan Jaga Pati meraih Juara Harapan 1 Model Wisata Indonesia Kategori Dewasa Putri dan dinobatkan sebagai Favorite Media Sosial Model Wisata Indonesia 2024.

Suci Lisawati perwakilan Putri Pariwisata Kabupaten Ketapang meraih Juara Harapan 2 Model Wisata Indonesia Kategori Dewasa Putri dan meraih nominasi The Best Costum serta The Best Talent.

Genji Asfarenza murid Kelas Modeling Sanggar Kepatihan Jaga Pati meraih Juara 1 Model Wisata Indonesia Kategori Anak-Anak Putra dan dinobatkan sebagai Icon Model Wisata Indonesia 2024.

Rizky Prajab Apriliendra meraih The Best Performance Model Wisata Indonesia Kategori Anak-Anak Putra.

Ivanna D.A.M. Sihombing murid Kelas Modeling Sanggar Kepatihan Jaga Pati meraih Juara 1 Model Wisata Indonesia Kategori Anak-Anak Putri dan dinobatkan sebagai Icon Model Wisata Indonesia 2024.

Keyla Wijayanti murid Kelas Modeling Sanggar Kepatihan Jaga Pati meraih Juara 2 Model Wisata Indonesia Kategori Anak-Anak Putri dan dinobatkan sebagai Icon Model Wisata Indonesia 2024, lebih daripada itu Keyla juga dinobatkan sebagai Kids Of The Year dan Putri Model Wisata Insix Production yang berhak mendapatkan kesempatan syuting film layar lebar Misteri Dunia Paloh dan akan menjadi salah satu perwakilan Indonesia untuk mengikuti ajang tingkat Internasional di Bangkok Thailand pada bulan Mei 2024.

Catherine Zoe Chen murid Kelas Modeling Sanggar Kepatihan Jaga Pati meraih Juara Harapan 1 Model Wisata Indonesia Kategori Anak-Anak Putri.

Naia Khaira murid Kelas Modeling Sanggar Kepatihan Jaga Pati meraih Juara Harapan 2 Model Wisata Indonesia Kategori Anak-Anak Putri.

Al Zena Salsabila Raiqa murid Kelas Modeling Sanggar Kepatihan Jaga Pati meraih The Best Costum Model Wisata Indonesia Kategori Anak-Anak Putri. (yo)

Berita Terkait