KETAPANG, MENITNEWS.id – Pemerintah Kabupaten Ketapang merespon keluhan masyarakat terkait kerusakan Jalan Pelang-Tumbang Titi. Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, menggelar rapat bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait mengenai penanggulangan sementara jalan tersebut.
“Hari ini saya sudah memanggil kepala OPD terkait, yakni Kadis PUTR, Kadishub, Kasatpol PP dan Asisten II untuk membahas penanangan darurat Jalan Pelang-Tumbang Titi,” kata Alex, Rabu (26/10).
Sekda melanjutkan, sebelumnya penanganan ruas Jalan Pelang-Tumbang Titi sudah dibagi tugas, termasuk dalam hal tanggung jawab CSR yang menjadi tanggungan PT Limpah Sejahtera, PT BGA, PT Arrtu dan PT LAP. Penanganan sudah mulai dilakukan, namun belum berjalan maksimal akibat curah hujan tinggi.
“Kita rapat terbatas. Tadi Kadishub, Camat MHS Camat Sungai Melayu Rayak sudah meluncur ke lokasi jalan yang rusak, termasuk juga mengerahkan alat berat dinas PUTR. Ini dilakukan untuk penanganan darurat ruas jalan rusak dan membuat antrian di daerah Pak Kacong. Dan hasilnya sudah ditangani dan tidak macet lagi saat ini,” terangnya.
Selain itu, Alex juha mengatakan sudah meminta perusahaan melakukan penimbunan menggunakan pasir dan batu serta laterit. “Hari ini dari PT Limpah Sejahtera sudah mengirim 8 ton semen beku untuk menimbun titik yang rusak parah,” tuturnya.
Dia menambahkan, kalau dirinya juga meminta Dinas Perhubungan, Satpol PP, serta dukungan dari Satlantas Polres Ketapang untuk melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas. Dan jika perlu untuk mendukung pekerjaan penimbunan nanti bisa hingga penegakan aturan jalan terhadap angkutan yang melebihi tonase.
“Dishub sudah kita minta memasang rambu-rambu jalan disepanjang jalan pelang-batu tajam, serta mempersiapkan timbangan untuk pengecekan tonase yang akan dibackup Satpol PP dan Polres,” tegas Alex.
Penanganan ruas Jalan Pelang-Batu Tajam selain sebagai bentuk komitmen Pemda dalam merespon harapan masyarakat selaku pengguna jalan, juga sebagai upaya mensukseskan pelaksanaan MTQ ke-XXX tingkat Provinsi Kalbar yang digelar di Ketapang, lantaran ruas jalan tersebut menjadi satu diantara akses yang dilewati para peserta MTQ. (*)