PONTIANAK, MENITNEWS.id – Kepala Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat diganti. Wahyu Priyono menjabat Kepala BPK RI Perwakilan Kalbar menggantikan Rahmadi. Serah terima jabatan berlangsung di Auditorium BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat Jalan Ahmad Yani Pontianak, Rabu (28/9).
Serah terima jabatan ditandai dengan penandatanganan berita acara dan penyerahan buku memori akhir jabatan dari pejabat lama kepada pejabat baru. Acara ini dihadiri langsung Anggota VI BPK RI selaku Pimpinan Pemeriksaan Keuanghan Negara VI, Pius Lustrilanang, dan Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji, Ketua DPRD Kalimantan Barat, dan jajaran Forkopimda Kalimantan Barat.
Serah terima jabatan Kepala BPK RI Kalbar ini dihadiri kepala daerah, sekretaris daerah, dan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten dan kota se-Kalbar. Wakil Bupati Ketapang, Farhan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo, dan Ketua DPRD Ketapang, M Febriadi, ikut hadir dalam acara serah terima jabatan tersebut.
Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji, mengucapkam selamat datang dan selamat bertugas di Kalimantan Barat kepada Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat yang baru, Wahyu Priyono. Sutarmidji juga mengucapkan terima kasih kepada Rahmadi, atas jasa dan kinerjanya selama ini di Kalaimantan Barat dan selamat bertugas di tempat yang baru.
Anggota VI BPK RI, Pius Lustrilanang, mengatakan serah terima jabatan Kepala Perwakilan BPK RI merupakan salah satu kebijakan strategis BPK RI. Dalam hal ini BPK RI secara terstruktur dan sistematis melakukan promosi, rotasi, dan mutasi yang merupakan upaya penyegaran dalam organisasi yang harus selalu dilaksanakan. “Serah terima jabatan ini dimaksudkan untuk memperkenalkan Kepala BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat yang baru,” kata Pius.
Dia berharap dengan dilantiknya Wahyu Priyono, menjadi Kepala Perwakilan BPK di Provinsi Kalimantan Barat yang baru, mampu memperkokoh keberadaan BPK di Provinsi Kalimantan Barat, dan turut memberikan kontribusi nyata dalam mewujudkan tata kelola keuangan daerah yang lebih baik di Provinsi Kalimantan Barat. Diharapkan juga terus melakukan komunikasi dengan para stakeholder yang telah terjalin selama ini.
“Terima kasih kepada Pak Rahmadi dan selamat datang serta selamat bertugas kepada Pak Wahyu Priyono. Semoga Allah SWT selalu memberikan, kelancaran, kemudahan serta dapat mendukung komitmen pengelolaan keuangan pemerintah daerah yang bersih, berintegritas serta mampu membantu semua kabupaten dan kota yang ada di Kalbar mendapatkan predikat WTP di tahun-tahun mendatang,” ujarnya.
Wahyu Priyono sebelumnya merupakan Kepala Perwakilan BPK Provinsi Bali. Sedangkan Rahmadi, berpindah tugas dan menjabat sebagai Kepala Perwakilan BPK Provinsi Kalimantan Selatan. (*)