KETAPANG, MENITNEWS.id – Danlanal Ketapang, Letkol Laut (P) Bambang Nugroho, memimpin bersih-bersih laut di Pantai Kinjil Pesisir, Kecamatan Benua Kayong, Rabu (7/9). Kegiatan ini juga diikuti Wakil Bupati Ketapang, Farhan, Wakil Ketua DPRD Ketapang, Suprapto, Kapolres Ketapang, AKBP Yani Permana, dan pelajar. Kegiatan ini merupakan Gerakan Nasional Laut Bersih tahun 2022.
Bambang mengatakan, gerak bersih laut yang dilakukan serentak di seluruh Indonesia ini merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun ke-77 TNI Angkatan Laut secara serentak di 77 wilayah kerja TNI Angkatan Laut se-Indonesia. Ini merupakan tahap awal untuk melakukan kegiatan-kegiatan pembersihan selanjutnya.
“Gerakan ini merupakan tahap awal. Untuk selanjutnya di manapun kita berada akan melaksanakan pembersihan pantai, laut, dan daerah pesisir. Banyak sampah-sampah banyak juga sampah kiriman tersapu ke pantai, kalau kita berhenti di sini saja dikemudian hari pantai-pantai akan kotor kembali,” ujarnya.
Bambang juga berpesan kepada masyarakat Kabupaten Ketapang untuk selalu menjaga kebersihan pesisir pantai dengan hal yang paling kecil, yaitu membuang sampah pada tempatnya dan tidak membuat polusi pada perairan dan laut. “Apabila melihat ada sampah, tidak usah disuruh lagi, langsung kita buang pada tempatnya,” ajak Bambang.
Sementara itu, Wakil Bupati Ketapang, Farhan, mengatakan Pemerintah Kabupaten Ketapang sangat menyambut baik kegiatan bersih-bersih pantai ini. Di mana dia menilai hal ini merupakan kegiatan yang positif. “Kebersihan pantai merupakan tanggung jawab bersama dan seluruh lapisan masyarakat, terutama yang ada di pesisir pantai. Kebersihan laut dan pantai akan menjamin kehidupan dan ekosistem laut, karena laut menjadi salah satu penghasilan masyarakat Ketapang,” ujarnya.
Dia juga mengajak kepada masyarakat untuk sadar akan pentingnya kebersihan pantai. Hal ini diperlukan untuk menjaga ekosistem sehingga ketika mengkonsumsi hewan laut akan aman. “Kesadaran kita untuk melakukan bersih-bersih di wilayah pantai dan laut dengan tujuan menjaga ekosistem, untuk menjaga kesinambungan kehidupan masyarakat sehingga nanti mengkonsumsi ikan, kerang ataupun biota laut lainnya akan aman dalam konteks kesehatan,” ucapnya.
Farhan berpesan kepada seluruh masyarakat untuk menjadikan kegiatan ini menjadi starting poin memulainya sebuah kegiatan laut yang bersih di Kabupaten Ketapang dan dilaksanakan secara berkesinambungan. “Kegiatan ini merupakan contoh yang sangat baik yang dilakukan TNI AL pada umumnya dan khususnya Danlanal Ketapang beserta seluruh anggotanya,”pungkas Farhan. (*)