Pansus DPRD Bahas LKPJ Bupati 2021

Teks foto
PAPARKAN : Sekda Ketapang, Alexander Wilyo, memberikan paparan saat menghadiri rapat kerja bersama pansus LKPJ Bupati Ketapang di DPRD Ketapang, kemarin (18/4).

KETAPANG, MENITNEWS.id – Panitia khusus (pansus) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ketapang, menggelar rapat kerja bersama Sekda Ketapang, Alexander Wilyo, beserta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kabupaten Ketapang, Senin (18/4).

Rapat pansus DPRD dipimpin Ketua Pansus, Yakubus Dingum Sudi Yanto, didampingi Wakil Ketua Pansus, Ardianus, dan Sekretaris Pansus, Uti Waskito. Rapat ini membahas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati tahun 2021.

Pada rapat kali ini, Sekda Ketapang membawa sejumlah pejabat terkait. Di antaranya Kepala Badan Perencanaan Pembangun Daerah (Bappeda) Kabupaten Ketapang, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Ketapang, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Ketapang, Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim LH) Kabupaten Ketapang.

Ketua Pansus, Yakubus Dingum Sudi Yanto, mengatakan DPRD melalui tim pansus melakukan evaluasi atau membahas kinerja dan penyerapan anggaran tahun 2021 yang disampaikan melalui LKPJ. “Pembahasan LKPJ bupati saat ini, mengevaluasi kinerja dan serapan anggaran tahun 2021,” katanya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo, mengatakan bahwa rapat pembahasan LKPJ ini dan semangat pembahasannya tentu diberharap akan semakin diberi berkah, karena bertepatan dengan bulan suci Ramadan. “Semoga output dari penyusunan LKPJ ini akan melahirkan rekomendasi-rekomendasi yang sangat dibutuhkan oleh Pemerintah Kabupaten Ketapang,” harapnya.

“Sehingga dengan demikian perjalanan pemerintahan tahun 2022 Insyaallah dengan rekomendasi itu kita bisa melakukan perbaikan,” lanjut Alex. (*)

Berita Terkait