Dukung Pembangunan Rumah Ibadah

Teks foto
PELETAKAN BATU PERTAMA : Wabup Ketapang, Farhan, meletakkan batu pertama sebagai tanda dimulainya pembangunan Gereja GPIB Ebenhaizer, kemarin (2/12).

KETAPANG, MENITNEWS.id – Pembangunan Gereja GPIB Ebenhaizer dimulai. Pembangunan gereja yang terletak di Jalan Lingkat Kota tersebut ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Wakil Bupati Ketapang, Farhan, Kamis (2/12). Diharpakan pembangunan gereja tersebut bisa cepat selesai sehingga bisa digunakan oleh umat Kristen.

Dalam kesempatan tersebut, Farhan, meminta kepada seluruh masyarakat Ketapang agar bisa memberikan dukungan terhadap pembangunan rumah ibadah gereja ini. “Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Ketapang, saya harap dapat memberikan dukungan atas pembangunan gereja ini agar tercipta toleransi umat beragama yang kuat di Ketapang ini,” katanya.

Dia menejaskan, dengan adanya pembangunan gereja yang baru ini diharapkan dapat menjadi salah satu motor penggerak tali kerukunan antarumat beragama yang telah diakui oleh negara Republik Indonesia. Terlebih lagi hubungan antarumat beragama di Ketapang selama ini sudah terjalin dengan baik.

“Saya menghimbau kepada pengurus, serta ketua pembangunan gereja GPIB Ebenhaizer, agar terus semangat dalam melakukan pembangunan ini, terutama dalam menghimpun dana-dana umat agar pembangunan gereja ini lancar sesuai dengan yang direncanakan,” harapnya.

Farhan menambahkan, Pemerintah Kabupaten Ketapang selalu memberikan dukungan kepada setiap pembangunan rumah ibadah di Ketapang. “Kami selaku Pemerintah Kabupaten Ketapang tentunya selalu memfasilitasi pembangunan-pembangunan rumah ibadah keagamaan demi memberikan kerukunan antar umat beragama di Ketapang ini,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait