KETAPANG, MENITNEWS.ID – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXIX Kabupaten Ketapang, resmi dimulai. Acara yang rutin digelar setiap tahun tersebut dibuka oleh Wakil Bupati Ketapang, Farhan, di mimbar utama Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang, pada Kamis (2/9) malam. Turut hadir juga Sekda Ketapang, Alexander Wilyo, pada acara pembukaan itu.
MTQ yang digelar di tengah pandemi ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Peserta yang ikut dibatasi. Dari 20 kecamatan, hanya 13 kecamatan saja yang ikut berpartisipasi dengan total 319 peserta. Sementara tahap pelaksanaan dibagi menjadi dua. Tahap pertama 2-6 September 2021. Tahap kedua pada 12-15 September 2021.
Selain dilaksanakan tatap muka secara langsung, sejumlah cabang perlombaan juga digelar secara virtual. MTQ XXIX tahun 2021 ini mengangkat tema “MTQ Membangun Generasi Qur’ani Menuju Ketapang Maju dan Bermartabat”.
Wakil Bupati Ketapang, Farhan, mengatakan saat ini Ketapang masih berada dalam kondisi pandemi. Namun demikian, masyarakat harus tetap berinovasi dan produktif di tengah pandemi. “Kita harus berinovasi walau dalam kondisi pandemi. Jadi kita tetap melaksanakan MTQ ini tapi dengan tetap menjalan protokol kesehatan,” kata Farhan.
Dia menjelaskan, pelaksanaan MTQ tahun ini harus lebih baik dan berkualitas dari tahun-tahun sebelumnya. Sehingga bisa menciptakan qori dan qoriah yang tangguh dan menjadi pemenang di tingkat provinsi, bahkan nasional. “Saya berharap kita berjuang bersama-sama agar kita mendapatkan juara umum pada MTQ tingkat provinsi tahun depan,” jelas Farhan.
Farhan berpesan kepada pimpinan dan peserta yang mengikuti MTQ agar terus berlatih dan menjaga kesehatan. Tidak kalah pentingnya adalah selalu menerapkan protokol kesehatan selama pelaksanaan MTQ berlangsung. “Jaga nama baik kecamatan dan MTQ tingkat kabupaten dan semoga berhasil. Siapapun pemenangnya, kami sangat senang,” ungkapnya.
Dia juga mengatakan, Pemerintah Kabupaten Ketapang tetap memfasilitasi kegiatan MTQ dari tahun ke tahun. Hal ini dilakukan untuk menumbuhkembangkan minat baca Alquran umat Muslim di Ketapang, serta menanamkan nilai-nilai Alquran kepada anak sejak dini. “Kita selalu meningkatkan anggaran. Tak usah khawatir, pemerintah selalu memfasilitasi? baik MTQ tingkat kabupaten, provinsi maupun tingkat nasional,” ujarnya.
Farhan menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh panitia MTQ XXIX telah bekerja dengan baik, sehingga pelaksanaan MTQ ini bisa dimulai dan diharapkan bisa berlangsung lancar hingga akhir. “Semoga MTQ XXIX tingkat Kabupaten Ketapang berjalam lancar dan menghasilkan qori dan qoriah yang handal,” harap Farhan.
Pembukaan MTQ XXIX tahun 2021 tingkat Kabupaten Ketapang juga dihadiri Ketua DPRD Ketapang, M.Febriadi, Kejari Ketapang, Alamsyah, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo, asisten sekda, staf ahli, kepala OPD, camat, pengurus LPTQ, dan undangan lainnya. (*)