Bupati Disuntik Vaksin Covid-19 Tahap Pertama

VAKSIN : Bupati Ketapang, Martin Rantan, menjalani vaksinasi tahap pertama, kemarin (17/3).

KETAPANG, MENITNEWS.id – Sebanyak 4.920 vial vaksin Covid-19 telah datang di Ketapang. Vaksin tersebut diserahterimakan dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat kepada Pemda Ketapang, kemudian diserahkan ke Dinas Kesehatan. Vaksinasi telah dimulai sejak Februari lalu. Berbagai kalangan sudah divaksin, mulai dari tenaga kesehatan, pelayanan publik, termasuk pejabat di lingkungan Pemda Ketapang.

Bupati Ketapang, Martin Rantan, yang sebelumnya tertunda pemberian vaksin, akhirnya menjalani vaksinasi tahap pertama di Pendopo Bupati Ketapang pada Rabu (17/3). Sebelumnya, Martin ditunda diberikan vaksin karena hendak menjalani prosesi pelantikan sebagai Bupati periode 2021-2024.

Martin berharap seluruh masyarakat Ketapang dan seluruh stakeholder, baik pemerintah daerah, instansi vertikal dan pimpinan perusahaan agar divaksin. “Saya sudah menugaskan tim anggaran Pemerintah Daerah Ketapang untuk melakukan refocusing dana APBD untuk biaya vaksinasi ini dan ini gratis,” kata Martin usai divaksin.

Dia juga mengajak masyarakat agar jangan takut divaksin supaya sehat dan terhindar dari Covid-19. “Jadi masyarakat jangan takut divaksin biar sehat. Bagi yang memenuhi syarat untuk divaksin dan bagi yang tidak memenuhi syarat harus tetap menjaga kesehatan. Jangan sampai melanggar protokol kesehatan dan sebagainya agar tidak terpapar Covid-19,” imbaunya.

Selanjutnya, Martin juga mengklarifikasi bahwa kemarin vaksinasi perdana dia sebenarnya sudah siap divaksin dengan kondisi sehat. “Kemarin sebenarnya saya sehat untuk divaksin, karena hari itukan masih berkaitan dengan rencana pelantikan, jadi petunjuk dokter, saya harus menunda. Jadi bukannya saya tidak mau. Dan terbukti hari ini saya siap divaksin,” tegasnya. (*)

Berita Terkait